Jumat, 07 Desember 2012

  • ‘Kegelapan’ Dunia Maya Akibat SOPA dan PIPA

    Ancaman sensor terhadap internet tidak hanya terjadi di negara-negara yang tidak demokratis. Amerika Serikat sebagai kampiun kebebasan berekspresi dan hak asasi manusia ternyata turut menjadi salah satu pihak yang paling keras berusaha menyensor dunia maya.

    Persoalannya sebenarnya sudah terentang sejak tahun 2011 ketika Protect IP Act (PIPA) diajukan ke Senat pada Mei 2011. Rancangan undang-undang yang mirip dengan PIPA, yakni Stop Online Piracy Act (SOPA) diajukan ke Kongres pada Oktober 2011.

    Para pengguna internet melihat dua RUU ini sebagai ancaman karena dengan berbekal SOPA, pemerintah AS bisa menindak situs yang dianggap melanggar hak cipta sampai pada tahap memblokirnya. Sementara dengan PIPA, (lagi-lagi) pemerintah AS bisa memblokir akses ke situs yang dioperasikan dari luar AS.

    Menanggapi dua RUU tersebut, sejumlah situs menggelar aksi blackout alias menutup akses terhadap isi situs mereka. Tanggal 18 Januari, situs terbesar di dunia, Wikipedia, menampilkan warna hitam di website sebagai ilustrasi dampak dari pemberlakuan SOPA-PIPA, bila jadi. Situs diskusi Reddit dan jual-beli Craiglist melakukan hal serupa.

    Sementara itu, mesin pencari raksasa Google memasang lakban hitam untuk menutupi logonya sebagai tanda protes. Mereka juga memasang link ke petisi online untuk menolak dua RUU tersebut. Hasilnya, sekitar 4,5 juta orang menandatangani petisi tersebut. Secara pribadi, pembuat dan pemilik Facebook, Mark Zuckerberg, juga memberi dukungan terhadap penolakan SOPA-PIPA.

    Protes massal tersebut cukup berhasil sehingga sejumlah senator dan anggota kongres AS mulai menolak untuk mengundangkan SOPA-PIPA. Akhirnya, 3 hari setelah aksi blackout itu, Kongres dan Senat AS menyatakan bahwa pembahasan SOPA-PIPA tidak akan diteruskan.

    Sumber : Yahoo News ID

  • Nubuat kiamat Nostradamus, bumi meledak bulan ini?

    Sebentar lagi 21 Desember 2012. Konon saat itulah dunia ini diramal kiamat. Ketika sumbu bumi semakin miring, perlahan-lahan bencana besar melanda. Gempa memecah belah bumi, mulai dari bagian bumi barat, dari benua Amerika terus meluas hingga belahan bumi Timur, Jepang dan kawasan Asia. Nubuat kiamat itu diramalkan Nostradamus.

    Peramal Nostradamus lahir di Boulougne, Perancis pada 1503, dan meninggal 1566 pada umur 62 tahun. Dia meramal sebuah planet X atau disebut Nibiru. Kata dia, Nibiru bakal menghantam laut Mediterania 19 hari lagi. Kini posisi planet X itu sejajar dengan venus.

    Richard Deem, ilmuan biologi dari Universitas Southern California, sepertinya memercayai ramalan itu. Dia sempat menulis catatan pada leman situs www.godandscience.org.

    Menurutnya, nubuat tentang kiamat bisa jadi benar. Sebab, selain ramalan tentang nibiru, secara ilmu pengetahuan tahun ini siklus tata surya di dalam galaksi mengalami perubahan saban 33 tahun sekali, di mana posisi Matahari berada tepat di tengah galaksi.

    Peristiwa itu, dia melanjutkan, bisa jadi tepat terjadi pada 21 Desember 2012. Pada saat bersamaan, kutub akan mengalami pergeseran besar karena penyelarasan pusat galaksi dengan matahari. Hal itu akan menyebabkan guncangan gempa bumi besar, gunung berapi, dan tsunami.

    Nubuat kiamat juga diramalkan seorang dukun terakhir suku Inca di Peru, Amerika Latin. Suatu hari, pada 1949 silam, Dr Alberto Villoldo, ahli psikologi dan antropolog obat asal Peru, bertemu dukun bernama Q’ero di pegunungan.
    Kepada Villodo, dukun itu mengungkap ramalan kiamat. Konon, kata dia, ketika cara fikir manusia mati, itulah tanda berakhirnya hubungan manusia dengan alam dan bumi.

    Ketika alam kehilangan keseimbangan karena ulah manusia, maka ketika itu bumi akan bergejolak selama empat tahun, ditandai dengan runtuhnya peradaban Eropa. Ramalan Nostradamus dan dukun Inca juga didukung ramalan lain, misalnya ramalan kiamat didasari berakhirnya kalender suku Maya di Amerika tengah.

    Kalender suku Maya menandai akhir dari lingkaran tahun 5.126, bila dihitung tepat pada 21 Desember 2012. Pada saat itulah dewa perang dan penciptaan, Bolon Yokte akan kembali dan menandai berakhirnya Baktun 13, yaitu periodisasi waktu 394 tahun yang diciptakan bangsa Maya. Kemunculan Bolon Yokte akan menandai kehancuran dunia. Namun belakangan ramalan suku Maya ini dibantah.

    Bila kiamat benar-benar terjadi bulan ini, apakah anda benar-benar sudah siap? Sebab, kata Ricahrd Deem, bila kiamat terjadi, maka tidak banyak yang bisa dilakukan oleh manusia untuk mempersiapkan akhir dunia.

    "Tentu saja, jika anda benar-benar percaya dunia akan berakhir, maka anda tidak akan membutuhkan uang lagi," kata Richard.

    Sumber : Yahoo News ID

  • Lokasi Sembunyi McAfee Bocor Karena iPhone

    Meksiko - Tertangkapnya bos peranti lunak antivirus John McAfee ternyata berawal dari ketidaksengajaan. McAfee yang bersembunyi sejak 11 November 2012 memang menjalin kontak dengan sejumlah orang terpilih, termasuk para jurnalis.
    Ia bersembunyi setelah mendapat tuduhan terlibat dalam pembunuhan tetangganya di Belize, Gregory Faull. McAfee selama ini dicari oleh pemerintah Belize atas kematian pria berusia 52 tahun itu. Polisi menuduh bahwa Ia adalah pria yang mempunyai motif terhadap kematian Faull.
    Selama bersembunyi, seluruh pernyataan resmi dari pendiri antivirus McAfee ini dituangkan dalam laman thewhosimcafee. McAfee diketahui menjalin hubungan dengan reporter Joshua Davis dan kartunis Chad Essley yang mengelola blog McAfee. Majalah Vice sempat menurunkan wawancara eksklusif dengan McAfee yang dipublikasikan secara daring.
    Kisah McAfee dalam persembunyian itu memasukkan foto dari telepon pintar milik redaktur senior majalah Vice. Dari foto terlihat bahwa gambar McAfee diambil dari iPhone 4S. Peranti buatan Apple ini secara otomatis akan mengunggah lokasi pengambilan foto. Gambar tersebut menunjukkan bahwa McAfee berada di kawasan Parc Nacional Rio Dulce di Guatemala.
    Setelah para pengguna Twitter menyadari kesalahan majalah Vice, McAfee menulis di blog bahwa dia telah memanipulasi data dalam gambar. Pada saat yang bersamaan pula, majalah Vice segera mengganti foto McAfee.
    Majalah Vice menulis wawancara eksklusif tersebut dengan judul: "We are with John McAfee, Sucker". Di dalamnya terdapat foto yang bisa diketahui dengan metadata bahwa McAfee berada di Guatemala.
    Metadata mengungkap data garis lintang dan garis longitudinal foto tersebut. Terlihat bahwa Redaktur Senior majalah Vice, Rocco Castoro, dan fotografer Robert King telah mengikuti McAfee selama empat hari. Merupakan hal yang wajar bahwa telepon pintar dilengkapi dengan data lokasi untuk gambar. Semua otomatis akan terunggah jia fitur lokasi tidak dimatikan.


    Sumber : Yahoo News ID

  • Indonesia Akan Jadi Negara Ber-WiFi Terbesar

    Indonesia akan menjadi negara dengan jumlah akses poin jaringan nirkabel atau WiFi terbesar di dunia. Program Indonesia WiFi yang digagas PT Telekomunikasi Indonesia menargetkan pemasangan 10 juta akses poin di Tanah Air pada 2015. Tahun depan program Indonesia WiFi akan memasang dua juta hotspot.
    Oki Wiranto, Senior Manager Business Planning & Infrastructure Development PT Telekomunikasi Indonesia, mengatakan, sasaran utama pemasang akses poin berinternet melalui Wifi ini, yaitu  pendidikan, pengusaha menengah dan kecil serta layanan publik. Oki tak bersedia menyebutkan investasi Telkom untuk pemasangan 10 juta akses poin WiFi ini.
    Telkom memiliki program IndiShcool yang akan memasang akses poin di 100 ribu dari total 360 ribu sekolah pada 2013. "Harganya sangat terjangkau untuk anak sekolahan," ujar Oki, di sela acara Global Youth Forum di Nusa Dua, Bali, Kamis, 6 Desember 2012.

    Jika 10 juta juta hotspot terpasang, kata Oky, Indonesia akan menjadi negara dengan akses poin terbanyak di dunia. Saat ini, Indonesia hanya memiliki 100 ribu titik WiFi, masih kalah jauh ketimbang Cina yang memiliki 6 juta akses poin. Korea memiliki dua juta akses poin dan Singapura memiliki 500 ribu. Korea dan Singapura kemungkinan tak akan menambah akses poin karena sudah jenuh dan semua wilayah terdapat WiFi. "Paling kita bersaing dengan Cina dan India yang sama-sama memiliki wilayah luas," ujar Oki.

    Oky menambahkan, Telkom sangat yakin WiFi bisa mengakselerasi pertumbuhan ekonomi sekaligus menghasilkan keuntungan. Di beberapa negara seperti Cina dan Korea, WiFi menjadi alternatif pengalih jalur komunikasi dari GSM. Ia menambahkan program ini akan melengkapi teknologi lain seperti GSM, 3G, dan Wimax. "Jadi sejuta WiFi berjuta kemajuan," tutur Oki. "Kami ingin Indonesia menjadi surganya WiFi."

    Pemakaian WiFi di Indonesia, kata Oki, semakin pesat seiring dengan terpaan Internet yang semakin meluas. Di Indonesia, rata-rata akses data sekitar 1 gigabita per pengguna setiap bulannya. Masyarakat juga sudah sangat familiar dengan WiFi. Jadi, Oki yakin tak ada kendala edukasi. Misalnya, Indonesia WiFi tak perlu menjelaskan kalau WiFi dipakai banyak orang akan lambat, karena sebagian besar masyarakat sudah tahu.

    Oki yakin program Indonesia WiFi ini akan mengubah predikat Indonesia sebagai negara terburuk dalam memberikan fasilitas Internet. Untuk mengejar target 10 juta WiFi, kata Oki, Telkom akan menjajaki kerja sama dengan operator lain. "Dari 10 operator dan penyedia layanan Internet, ada lima yang menyatakan kesediaannya bekerja sama," kata Oki.

    Indonesia WiFI menggandeng Cisco sebagai mitra yang menyediakan perangkat keras akses poin. Ichwan F. Agus, Direktur Sales Telco PT Cisco System Indonesia, mengatakan Cisco akan mendukung penuh program Indonesia WiFi. Menurut dia, WiFi sangat potensial berkembang karena semua negara sama. Ini lain dengan 3G yang kemungkinan tiap negara akan beda spektrum frekuensinya. "WiFi akan saling melengkapi dengan teknologi broadband lain," kata Ichwan.

    Sumber : Yahoo News ID

  • Rabu, 05 Desember 2012

  • BSE Rekayasa Perangkat Lunak SMK

    BSE adalah singkatan dari Buku Sekolah Elektronik merupakan program Depdiknas yang menyediakan buku-buku pelajaran dalam betuk ebook untuk siswa setingkat :
    • SD/MI
    • SMP/Mts
    • SMA/MA
    • SMK
    yang semuanya bisa didapatkan secara gratis dan boleh anda perbanyak sebagai media pembelajaran pengganti buku dari sekolah yang semakin mahal.

    Kali ini saya share BSE Rekayasa Perangkat Lunak untuk SMK ( sesuai jurusan saya :D ) dalam format PDF , dari Jilid 1 sampai 3.



     
    OK langsung saja gan bagi yang mau download silahkan klik link dibawah  






    Semoga bermanfaat :)



  • Download Modul Tutorial Merakit PC

    Kali ini saya share modul pdf tutorial merakit pc gan,
















    langsung aja gan cekidot klik link dibawah



    DOWNLOAD PDF version

    DOWNLOAD SWF version


    semoga bermanfaat :)

  • Copyright @ 2013 Iqbal 113 .